Senin, 09 Maret 2015

Perkembangan Prosessor

Artikel ini dibuat untuk memenuhi tugas Dasar Komputer st3telkom

Pada perkembangan prosesor saat ini sudah semakin pesat, banyak brand prosesor yang sudah mengupgrade produk prosesornya, yang akan dibahas pada artikel adalah prosesor produk dari intel. Intel sudah secara resmi melaunching produk prosesor terbaru mereka. Prosesor yang termasuk dalam varian produk Ivy Bridge ini akan hadir sebanyak 13 prosesor mulai dari core i3 hingga core i7. Prosesor keluaran produk Ivy Bridge ini sudah menggunakan teknologi terbaru dari Intel, yaitu penggunaan chip dengan ukuran 22 nanometer. Ini adalah generasi selanjutnya dari produk Sandy Bridge yang menggunakan chip dengan ukuran 32 nanometer.

13 prosesor dari produk Ivy Bridge akan menggunakan empat inti alias quad-core. Prosesor-prosesor core i5 dan core i7 akan ditujukan kepada pengguna dekstop PC, notebook ukuran besar dan menengah.
Sedangkan untuk prosesor Ivy Bridge core i3 dan core i5 sebagian akan ditujukan untuk penggunaan ultrabook yang segera akan hadir. Kedua prosesor Ivy Bridge core i3 dan core i5 akan hadir dengan harga yang lebih murah dan konsumsi daya yang rendah, cocok digunakan bagi pengguna yang membutuhkan waktu hidup laptop yang relatif lama. Sedangkan Ivy Bridge core i5 dan core i7 yang lebih powerfull diciptakan untuk menyokong kebutuhan akan performance sebuah prosesor namun juga hemat daya.


Bila dibandingkan dengan teknologi Sandy Bridge dengan chip ukuran 32 nm-nya, chip keluaran Ivy Bridge yang sudah menggunakan chip ukuran 20 nm dan diklaim akan memberikan efisiensi terhadap konsumsi daya mencapai 20%. Ivy Bridge juga adalah arsitektur Intel pertama yang akan mendukung USB 3.0. peningkatan GPU yang terintegrasi dengan prosesor juga dilakukan hingga mampu mendukung grafis video yang mumpuni.